Jumat, 21 Juni 2013

Poem by Sitor Situmorang



The Lost Child/Si Anak Yang Hilang
by Sitor Situmorang

In the midday heat
a speck appears on the lake.
The anxious mother runs down to the beach
to welcome her long-awaited child.

The boat takes shape.
As she stares her tears flow -
the child has come back from his journeying.
The moment he sets foot, mother embraces him.

Father sits at the centre of the house
as if he couldn't care less.
The child is crestfallen at his mother's side -
but men know to restrain their feelings.

The child sits down, is told to talk,
a chicken is slaughtered, rice cooks.
The whole village is asking,
'Are you married, any children?'

The lost child has come back
but now he knows no-one.
How many harvests have been and gone?
What has happened?

The whole village is asking,
'Any children, how many?'
The lost child is silent -
He has questions of his own.

At dusk after the meal
his mother moves closer, she wants him to speak.
The child stares, the mother asks
if it is cold in Europe.

The child is silent, remembering forgotten things -
the cold of Europe, the seasons of its cities.
His mother is quiet, has ceased talking -
no resentment, only joy.

Night has come, mother is asleep,
father has been snoring some time.
The waves swish on the beach.
They know the child has not returned.

Pada terik tengah hari
Titik perahu timbul di danau
Ibu cemas ke pantai berlari
Menyambut anak lama ditunggu

Perahu titik menjadi nyata
Pandang berlinang air mata
Anak tiba dari rantau
Sebaik turun dipeluk ibu

Bapak duduk di pusat rumah
Seakan tak acuh menanti
Anak di sisi ibu gundah
- laki-laki layak menahan hati -

Anak disuruh duduk bercerita
Ayam disembelih nasi dimasak
Seluruh desa bertanya-tanya
Sudah beristri sudah beranak?

Si anak hilang kini kembali
Tak seorang dikenalnya lagi
Berapa kali panen sudah
Apa saja telah terjadi?

Seluruh desa bertanya-tanya
Sudah beranak sudah berapa?
Si anak hilang berdiam saja
Ia lebih hendak bertanya

Selesai makan ketika senja
Ibu menghampiri ingin disapa
Anak memandang ibu bertanya
Ingin tahu dingin Eropa

Anak diam mengenang lupa
Dingin Eropa musim kotanya
Ibu diam berhenti berkata
Tiada sesal hanya gembira

Malam tiba ibu tertidur
Bapak lama sudah mendengkur
Di pantai pasir berdesir gelombang
Tahu si anak tiada pulang



The literal translation of this poem was made by Ulrich Kratz

The final translated version of the poem is by The Poetry Translation Workshop





Tidak ada komentar:

Posting Komentar